Buya Mahyeldi : Pilih dan Coblos Fitria Yunita Nomor Urut 6 - BERNAMA.ID
News Update
Loading...

Kamis, 04 Januari 2024

Buya Mahyeldi : Pilih dan Coblos Fitria Yunita Nomor Urut 6


Bernama.id - Tanah Datar l Buya Mahyeldi Ketua DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sumatera Barat mendukung penuh perjuangan Fitria Yunita, Caleg DPRD Tanah Datar Dapil 3.
 
Dukungan itu dinyatakan langsung oleh Buya Mahyeldi dalam bentuk pernyataan melalui video pada hari Rabu, 3 Januari 2024. Kini video tersebut beredar luas di masyarakat Tanah Datar. Fitria Yunita, S.Pd.I merupakan Caleg PKS untuk DPRD Tanah Datar Dapil 3 yaitu Kecamatan Pariangan, Batipuh dan X Koto dengan Nomor 6.
 
"Assalamualaikum warahmatullhi wabaraktuh, saya Mahyeldi Ansharullah, Ketua DPW PKS Sumatera Barat, hari ini bersama dengan salah seorang caleg perempuan yang luar biasa semangatnya, aktivitasnya dan komitmennya untuk menyalurkan aspirasi perempuan di DPRD Kabupaten Tanah Datar nantinya. Maka dari itu sangat tepat nantinya memilih Ibu Fitria Yunita, S.Pd.I.  Apalagi S.Pd.I ya, Sarjana Pendidikan Islam. Maka sebab itu kepada Bapak Ibu di Dapil 3 daerahnya Kecamatan Pariangan, Batipuh dan X Koto, silahkan jatuhkan pilihan dan coblos Ibu Fitria Yunita nomor urut 6. Sukses! Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, " ungkap Buya Mahyeldi didampingi Fitria Yunita dalam video tersebut.
 
Dukungan penuh dari Buya Mahyeldi sebagai Ketua DPW PKS menjadi energi dan pembakar semangat bagi Fitria untuk maksimal berjuang.
 
"Saya sungguh terharu dengan pernyataan Buya Mahyeldi yang mendukung penuh perjuangan saya menuju DPRD Tanah Datar. Apalagi selain Ketua DPW PKS, Buya Mahyeldi saat ini juga diamanahkan menjadi Gubernur Sumatera Barat," kata Fitria.
 
Fitria mengatakan, semangatnya untuk menjadi anggota DPRD Tanah Datar karena ingin memperjuangkan perlindungan terhadap ibu dan anak, peraturan tentang bundo kanduang, memperjuangkan kesejahteraan petani dan pelaku usaha kecil.
 
Fitria Yunita meminta doa dan dukungan kepada masyarakat di Dapil 3 Kabupaten Tanah Datar yaitu Kecamatan Pariangan, Batipuh dan X Koto untuk memilihnya pada tanggal 14 Februari 2024 mendatang.
 
"Insyaa Allah saya berjuang ini untuk kepentingan masyarakat Tanah Datar, terutama di Dapil 3 agar kehidupan masyarakat kita bisa lebih baik ke depan," katanya penuh semangat. (Relis)
 
 

Share with your friends

Give us your opinion

Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done