Bernama.id - Bukittinggi l Sebuah ungkapan jujur dari seorang politisi perempuan terkenal Indonesia Hj Nevi Zuairina di hadapan atlet, pelatih dan pegiat panjat tebing di Sumatera Barat.
"Saya minim pengetahuan tentang olah raga panjat tebing. Tapi ketika keikhlasan dan kesetiaan disampaikan pegiat panjat tebing serta kecintaan saya terhadap apa saja kegiatan positif maka amanah ini saya terima, Salam. Olahraga", ujar Anggota DPR RI dari PKS Hj Nevi Zuairina di Bukittinggi, Ahad, 18/9-2022 yang dijawab serempak pleh hadiri Jaya!!!. di Istana Bung Hatta Kota Bukittinggi
Lalu sang legislator nasional ini pun mengajak kalangan pecinta panjat tebing untuk teriakan samangat FPTI.
"Nanti kalau saya katakan HIDUP FPTI, mari sama-sama kita jawab BERSATU,
MAJU !!!, HIDUP FPTI !!!," teriiakan Hj Nevi dijawab hadiri Beratu, Maju!!!.
"Sungguh indah Kota Bukittinggi, berkumpulnya kita dari kabupaten kota
Mari berjuang untuk FPTI, Untuk persatuan dan prestasi jaya.
Ke Bukittinggi lewat Pariaman, olah raga teratur bikin kita kuat Saya hadir di sini mencari teman, berjuang bersama untuk hebatnya FPTI Sumatera Barat", ujar Hj Nevi menyapa hadirin dengan dua bait pantun yang membuat gemuruh tepuk tangan peserta yang hadir termsuk Ketua Umum FPTI Pusat Yenni Wahid.
Sebuah kebangaan dan tak terbayangkan bagi Hj Nevi Zuairina selama ini bisa berdiri dihadapan senior, penggerak, pengurus, pelatih, pecinta, atlit, dan keluarga besar FPTI Sumatera Barat,
"Sungguh amanah ini tentunya tidak ringan, dipercaya memimpin Pengurus Wilayah FPTI Sumatera Barat. Ini adalah suatu kehormatan, kepercayaan, dan kebersamaan, yang harus saya jaga dan sukseskan. Insya Allah", ujar Hj Nevi Zuairina.
Meski orang baru di dunia panjat tebing tapi untuk perhatian dan kecintaan terhadap berbagai bentuk pembinaan dan kegiatan positif kemasyarakatan Hj Nevi tidak disangsikan lagi.
Baginya olahraga sebagai kegiatan
terdepan dalam mewujudkan masyarakat yang sehat dan produktif, khususnya cabang panjat tebing, merupakan salah satu kebanggaan Indonesia, dengan
munculnya beberapa atlit terbaik Indonesia menjadi Juara Dunia,
"Hari ini jadi torehan sejarah hidup saya, dan menjadi momentum hebat bagi saya, untuk bekerja serius bersama kawan -kawan semuanya, ayo kita bersatu untuk maju. Kita satukan semua potensi", ujar Hj Nevi Zuairina.
Kepemimpinan sejatinya kata Hj Nevi Zuairina bukanlah mengejar posisi, tapi aksi dan kontribusi, untuk kemajuan organisasi.
Dan dengan kebersamaan, kolaborasi semua potensi, Insya Allah kita bisa meraih prestai gemilang", ujar Istri Gubernur Sumbar 2 periode (2010-2020) Prof Irwan Prayitno ini.
Rekan pengurus dan pegiat serta atlet panjat tebing di Sumbar yang membanggakan, Hj Nevi mengajak semua, ayo berkumpul baik sebagai pengurus, pelatih, pemerhati, penasehat, atlit, atau posisi apa pun. "Ayo berkumpul, ayo berkolaborasi dan bersinergi untuk memberikan dedikasi terbaik tanpa pamrih untuk kemajuan Cabor Panjat Tebing kita ini", ujarnya.
Sembari Hj Nevi Zuairina berharap perhatian Gubernur, mellalui Kadispora dan KONI Sumbar selalu. "Mohon dukungannya pak gubernur, Pak Kadispora dan Pak Ketum KONI Sumbar kepada FPTI Sumbar, karena itu menjadi cemeti
bagi kami untuk meraih prestasi terbaik di masa mendatang, sehingga FPTI dapat mengharumkan nama baik Sumatera Barat di pentas nasional, jika memungkinkan
di pentas internasional", ujarnya.
Terkhusus kepada kawan-kawan yang nantinya dipercaya sebagai pengurus, jadilah contoh yang baik, bekerja dengan tulus, kolaborasi lintas pihak, jalankan amanah Musprop.
"Raih prestasi terbaik, ciptakan kultur yang baik bagi organisasi kita, kita
harus jadi model yang baik pula bagi sesama Cabor di bawah naungan KONI
Sumatera Barat. Walau pun secara pribadi saya tidak bisa tiap hari membersamai kawan-kawan semuanya, namun ayo kita maksimalkan potensi dan relasi yang ada, baik lokal maupun nasional, ayo kita berburu potensi-potensi tersebut, siapkan diri dan kerja-kerja terbaik kita, catatkan dedikasi kita dengan sungguh-sungguh, sehingga berbagai program dapat berjalan dengan baik, seperti melengkapi fasilitas dan sarana prasarana, pembinaan pelatih yang berlisensi nasional, melahirkan atlit-atlit baru potensial dan berprestasi, terselenggaranya iven-iven dan kompetisi, tegaknya aturan organisasi secara profesional, kerjasama antar daerah kabupaten/kota, dan perguruan tinggi", ujar Hj Nevi yang terpilih di Musprov PJTI Sumbar di Istana Bung Hatta Bukittinggi,
"Salam Olahraga", tutup Hj Nevi dijawab semangat oleh yang hadir di Istana Bung Hatta itu "Jaya!!! "(nzmc/Arif)