Serda Sigit Saputra Hadiri Penyampaian Visi dan Misi Calon Wali Nagari III Koto Aur Malintang Selatan - BERNAMA.ID
News Update
Loading...

Minggu, 24 Oktober 2021

Serda Sigit Saputra Hadiri Penyampaian Visi dan Misi Calon Wali Nagari III Koto Aur Malintang Selatan

Bernama.id - III Koto Aur Malintang l Danramil 08/Sungai Geringging Lettu Czi Delri Putra yang diwakilkan kepada Babinsa Koramil 08/Sungai Geringging Serda Sigit Saputra menghadiri acara Penyampaian Visi dan Misi dari Calon Wali Nagari III Koto Aur Malintang Selatan Periode 2021-2026 yang di gelar di Aula SMP N 1 Aur Malintang, Kec. IV Koto Aur Malintang, Kab. Padang Pariaman pada Ahad, 24/10/2021.

Hadir dalam acara tersebut, Camat IV Koto Aur Malintang Syukur SE,Kapolsek IV Koto Aur Malintang diwakili Bripka Joko Nugroho, Danramil 08/Sungai Geringging diwakili Serda Sigit Saputra, segenap Panitia Pilwana  Nagari III Koto Aur Malintang Selatan dan para tamu undangan se-Nagari III Koto Aur Malintang Selatan.

Babinsa Koramil 08/Sungai Geringging Serda Sigit Saputra mengatakan, "Siapapun nantinya yang dipilih oleh masyarakat itulah yang terbaik, mari kita dukung bersama, meski nanti saat pencoblosan beda pilihan, kita harus tetap rukun. Kita tidak boleh terhasut oleh sebagian orang atau isu yang belum jelas latar belakangnya sehingga akan menghambat apa yang menjadi cita-cita kita membangun dan memajukan Nagari ini."

Bhabinkamtibmas mengharapkan kepada warga yang hadir agar menyimak isi dari penyampian visi dan misi dari masing-masing Calon Wali Nagari dan menjaga situasi keamanan ketertiban saat pelaksanaan Pilwana.

Camat IV Koto Aur Malintang Selatan Syukur SE menyampaikan dalam pelaksanaan Pemilihan Wali Nagari agar warga bisa memahami dan mempedomani aturan yang berlaku. Pelaksanaan Pilwana agar tidak menggunakan politik uang (Money politic) dan menyampaikan visi dan misi agar dilakukan oleh calon sesuai rancangan yang sudah disiapkan. 

Camat Syukur menambahkan, "Paska pelaksanaan Pilwana kami mengharapkan kepada seluruh masyarakat berpikir dewasa dan dapat membaur kembali seperti biasa. Para Calon Wali Nagari agar bisa mengendalikan tim sukses/ pendukungnya guna tercapainya situasi kamtibmas yang aman, lancar dan kondusif."

Ketua Panitia Pilwana menyampaikan Tata Tertib Penyampaian Visi dan Misi. Penyampaian Visi dan Misi sesuai dengan nomor  urut calon dimulai dari nomor urut 1 sampai dengan nomor urut 5.

Usai penyampaian visi dan misi seluruh Calon Wali Nagari saling bersalaman Dan menyalami seluruh peserta yang hadir. Hal Ini membuktikan bahwa Pilwana akan berlangsung dengan damai dan aman.(wkd0308/Arif)

 

Share with your friends

Give us your opinion

Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done